BUKITTINGGI, HALUAN DEMOKRASI. COM – Sebagai bentuk perhatian terhadap siswa yang berkebutuhan khusus rombongan DPRD provinsi Sumatera Barat melakukan kunjungan ke sekolah luar biasa (SLB) Negeri Bukittinggi. Kunjungan ini bertujuan untuk mendengar langsung aspirasi terkait pendidikan karakter bagi anak-anak berkebutuhan Khusus pada Senin, 09 Desember 2024.
Dalam kunjungan tersebut, Yesi Ramlan Nurmatias Salah seorang Anggota DPRD Provinsi Sumbar komisi IV menyampaikan bahwa di balik keterbatasan siswa berkebutuhan khusus dan dibalik itu mereka sendiri juga memiliki keistimewaan.
“Mari kita terus berupaya melibatkan masyarakat berkebutuhan khusus, contohnya seperti yang telah dilakukannya dengan melibatkan tuna rungu dalam aktivitas pekerjaan manusia normal dan lain-lain, kami yakin dan percaya apabila mereka kita percayakan dengen pekerjakan sesuai keahliannya insyaallah hasilnya lebih bagus dari orang normal.” ujarnya.
Selain itu Yesi juga mengimbau para orang tua agar tidak ragu menyekolahkan anak-anak berkebutuhan khusus. “Kami menghimbau kepada orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus untuk tidak malu menyekolahkan mereka dan ikuti terus perkembangannya, beri mereka pendidikan yang tepat dan benar, terus dampingi dan jangan hanya dipercayakan di sekolah saja, orangtua juga harus aktif mendampingi,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, apresiasi juga diberikan kepada para tenaga pendidik. “Kami berterima kasih dan mengapresiasi kesabaran serta ketekunan kepala sekolah dan guru dalam membimbing anak-anak kita, tambahnya.
Hasil dari pertemuan ini akan dibahas lebih lanjut di DPRD Sumatera Barat. “Insyaallah apa yang kami dapatkan hari ini akan kami bawa dan kami bahas di DPRD Propinsi Sumatera Barat guna memberikan pendidikan terbaik bagi anak-anak kita yang berkebutuhan khusus.” tutupnya.
(Tim)