
Oplus_16908288
Tanah Datar, Haluan Demokrasi -Pisah sambut Kapolres Tanah Datar dari AKBP. Simon Yana Putra, S.I.K, M.H kepada AKBP. Nur Ichsan Dwi Septiyanto, S.H, S.I.K, M.I.K, Jumat (18/4) di gedung Indojolito berlangsung hangat dan penuh keakraban.
Hadir pada saat itu, Ketua TP. PKK Tanah Datar, Wakil Bupati Tanah Datar, Ketua GOW Tanah Datar, Ketua DPRD Tanah Datar, Sekretaris Daerah Tanah Datar, Dandim 0307/TD, Kapolres Padang Panjang beserta Istri, Ketua Pengadilan Negeri Batusangkar, Ketua Pengadilan Agama Batusangkar, Kepala Instansi Vertikal Tanah Datar, Kepala BUMN/BUMD Tanah Datar, Sekretariat Daerah dan Kepala perangkat daerah di lingkungan Kabupaten Tanah Datar, serta seluruh jajaran Mako Polres Tanah Datar.
Pada kesempatan itu, Bupati Eka Putra mengucapkan selamat datang kepada AKBP. Nur Ichsan dan keluarga di Kabupaten Tanah Datar Luhak Nan Tuo.
“Kepada AKBP. Nur Ichsan beserta keluarga, selamat datang dan bertugas di Kabupaten Tanah Datar Luhak Nan Tuo. Sekilas kami kenaikan Tanah Datar, bahwasanya pemerintah daerah mempunyai komitmen yang tinggi untuk pengamalan nilai-nilai keagamaan, adat dan budaya yang hidup di tengah-tengah masyarakat dengan mengusung visi terwujudnya Kabupaten Tanah Datar madani yang maju dan berkelanjutan berlandaskan adat basandi syarak, syarak basandi kitabullah. Selain itu, kita juga orgnya beberapa program unggulan di bidang kesehatan seperti pengobatan gratis melalui UHC dan di bidang pertanian seperti bajak gratis, tanam padi gratis dan lainnya,” papar Bupati Eka Putra.
Lebih lanjut, Bupati Eka Putra berharap dapat menjalin kerjasama yang semakin baik dengan Kapolres Tanah Datar ke depan, dalam forum koordinasi pimpinan daerah.
“Mudah-mudahan dengan kerjasama yang baik semua pihak dapat mewujudkan Kabupaten Tanah Datar yang maju dan sejahtera, sekali lagi, kami mengucapkan selamat menjalankan tugas kepada AKBP. Nur Ichsan Dwi Septiyanto, S.H, S.I.K, M.I.K, dengan doa dan harapan sukses mengemban amanah ini,” sambungnya.
“Juga kepada AKBP. Simon Yana Putra, S.I.K, M.I.K, selamat jalan dan selamat menjalankan tugas di tempat yang baru, terimakasih atas pengabdiannya selama ini yang sudah menemani pemerintah daerah sebagai mitra dan juga berhasil mengungkapkan beberapa kasus besar, kami sangat apresiasi terhadap kinerja AKBP. Simon Yana Putra beserta jajaran, harapan kami dengan pindahnya AKBP. Simon Yana Putra ke tempat baru, hubungan silaturahmi ini tidak terputus dan kami juga bermohon segala kesan kurang baik selama ini dapat di tinggalkan di Tanah Datar, bacalah kesan baik dan menyenangkan di tempat yang baru, sekali lagi terimakasih atas pengabdiannya dan apresiasi atas kinerja yang sudah di lakukan,” pungkas Bupati Eka Putra.
Pada kesempatan itu, Bupati Tanah Datar juga memberikan reward berupa piagam penghargaan kepada Kapolres AKBP. Simon Yana Putra dan Kasar Reskrim, AKP. Surya Wahyudi atas keberhasilannya mengungkap kasus pembunuhan anak di bawah umur beberapa waktu yang lalu. (Dwi)