JAWA BARAT, HALUAN DEMOKRASI —Karorenminops Korbrimob Polri Hadiri Pembukaan Pendidikan Sespimti Polri Dikreg Ke-34 Dan Sespimmen Polri Dikreg Ke-65
Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Wakapolri) Komjen Pol. Ahmad Dofiri Secara Resmi Membuka Pendidikan Sespimti Polri Dikreg Ke-34 dan Sespimmen Polri Dikreg Ke-65 T.A. 2025.
Pada Kegiatan ini, Karorenminops Korbrimob Polri Brigjen Pol. Rudy Harianto Bersama Para PATI Polri dan Para PATI TNI Turut Hadir Menyaksikan Pembukaan Pendidikan yang Berlangsung di Gedung Utaryo Lemdiklat Polri, Lembang, Bandung, Jawa Barat Pada Kamis (15/1/2025).
Sespimti Polri dan Sespimmen Polri T.A. 2025 ini diikuti Personel dari Polri, TNI, Kementerian dan Lembaga lainnya. Adapun Jumlah Peserta Didik Sebanyak 475 Terdiri dari 105 Peserta Didik Sespimti Polri dan 370 Peserta Didik Sespimmen Polri.
Dalam Kesempatan ini, Wakapolri Menyampaikan Bahwa Pentingnya Pembelajaran Berbasis Praktik agar Para Peserta Didik Mampu Mengaplikasikan Pengetahuan yang diperoleh Dalam Menghadapi Berbagai Tantangan di Lapangan.
“Manfaatkan Waktu Pendidikan ini Untuk Menggali Ilmu, Memperluas Wawasan, dan Membangun Kolaborasi yang Solid. Jadilah Pemimpin yang Tidak Hanya Mampu Menghadapi Tantangan, Tetapi Juga Menjadi Teladan Bagi Organisasi dan Masyarakat,” Pernyataan Wakapolri.
“Selamat Menempuh Pendidikan. Semoga Saudara Dapat Menjadi Pemimpin Masa Depan yang Berintegritas, Visioner, dan Adaptif,” Lanjutan Pernyataan Wakapolri.
(Tim)